Semua orang tahu bahwa gula adalah salah satu bahan makanan yang sulit ditolak karena enak, sekaligus makanan yang membuatmu gemuk dan mengundang penyakit. Tapi umumnya gula dikaitkan dengan obesitas dan penyakit diabetes, tidak dengan penyakit kanker.
Karena ternyata ada hubungan erat antara konsumsi gula dan penyakit kanker yang tidak banyak diketahui. Penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Nature Communications mengungkapkan bahwa mekanisme biologi yang berhubungan dengan sel ragi bisa menjelaskan hubungan erat antara gula dan tumor ganas.
Penelitian yang dilakukan selam 9 tahun ini melihat reaksi sel kanker terhadap gula. Para ilmuwan mengetahui bahwa sel kanker memproduksi lebih cepat dengan mengambil glukosa sebagai bahan untuk memperbanyak diri. Dengan kata lain, gula memperparah kondisi pasien kanker karena mempercepat perkembangan kanker di tubuh.
Meski begitu, untuk reaksi gula pada sel sehat berbeda dengan reaksinya terhadap sel kanker. Penelitian yang diterbitkan dalam The American Journal of Clinical Nutritionmengungkapkan bahwa tidak menemukan hubungan antara jumlah konsumsi gula bisa memicu kanker. Hanya orang yang punya kondisi obesitas punya risiko besar.
Dengan kata lain, gula bikin membuat orang obesitas dan obesitas itulah yang kemudian memicu kanker. Jika dikatakan gula memicu kanker, hubungannya masih jauh. Meski begitu, akan lebih baik jika kamu selalu memperhatikan konsumsi gula setiap harinya
No comments:
Post a Comment